Relawan KOM'ITS 08 Ajak Emak-emak Menangkan Prabowo-Gibran

Gebyar Gemoy Surabaya di DBL Arena, Jalan Ahmad Yani Surabaya, Minggu (28/1/2024). (Red)
Gebyar Gemoy Surabaya di DBL Arena, Jalan Ahmad Yani Surabaya, Minggu (28/1/2024). (Red)
banner 728x90

Surabaya Viral - Komunitas Teknokrat Sinergi untuk Indonesia Maju (KOM'ITS 08) mengadakan Gebyar Gemoy Surabaya di DBL Arena, Jalan Ahmad Yani Surabaya, Minggu (28/1/2024) sore. Ada konser musik menghadirkan Power Metal, bazaar UMKM dan pasar sembako murah.

KOM'ITS memberikan dukungan penuh kepada pasangan calon presiden dan wakil presiden nomor urut 02, Prabowo-Gibran.

Mereka bahkan mengundang ratusan relawan di DBL Surabaya dalam sebuah acara Gebyar Gemoy Suroboyo untuk Indonesia Maju, Minggu (28/1/2024).

Acara ini juga dihadiri oleh Wakil Komandan TKN Fanta, Hendy Setiono yang juga bos kebab Baba Rafi.

"Kita harus sama sama memenangkan 02. Sepakat ibu-ibu? Jika ada pemimpin yang tidak mendukung hilirisasi dan makan siang gratis, jangan dipilih ya ibu-ibu. Tanggal 14 Februari, bapak ibu harus ngajak anaknya mencoblos Prabowo-Gibran," tuturnya.

Ketua Umum KOM'ITS 08, Made Suryadana mengatakan, bahwa komunitas tersebut siap memberikan sumbangan pemikiran kepada pasangan Prabowo-Gibran.

"Kami tetap memilih Prabowo-Gibran sebagai calon presiden dan calon wakil presiden 2024," tegasnya.

Menurut Made, pihaknya tidak seperti komunitas relawan pengumpulan massa pada umumnya. Namun, mereka bergerak untuk memberikan pemikiran dan saran kepada pemimpin ke depan.

"Kita titipkan kepada Bapak Prabowo-Gibran," imbuhnya.

Relawan KOM'ITS merupakan para teknokrat. Mereka pernah menempuh pendidikan di bidang teknologi.

"Kita ingin memajukan Indonesia ini dengan segala macam keterlibatan teknologi di dalam pengambilan berbagai macam keputusan atau kebijakan pemerintah ke depan," jelas Made.

Aspirasi yang telah disampaikan kepada Capres-Cawapres Prabowo-Gibran antara lain meliputi teknologi maritim tol laut yang sebelumnya telah diinisiasi oleh Presiden Jokowi.

Made mengatakan, pembangunan tol laut sampai sekarang belum maksimal.

"Nah, ini tugasnya KOM'ITS 08 untuk memberikan masukan apa yang harus dilakukan agar ini maksimal," katanya.

Kemudia, juga sektor otomotif. Made berharap Indonesia memiliki produk mandiri.

"Kita harus punya motor sendiri buatan Indonesia, masa kita kalah sama negara tetangga, semua teknologinya seperti ITS," kata Made yang jebolan ITS ini didampingi Ketua KOM'ITS Jatim, Reni Widya Lestari.

Reny Widya Lestari mengaku optimistis, Prabowo-Gibran menang sekali putaran.

"Acara hari ini didedikasikan ke Kota Surabaya tercinta dan Prabowo-Gibran. Karena kesibukan beliau, Pak Prabowo dan Mas Gibran tidak bisa hadir. Kami mohon maaf. Tapi acara tetap berlangsung meriah, dengan acara sembako murah, bazaar UMKM dan senam gemoy, serta konser musik Power Metal," pungkasnya. (Sal/red)

banner 300x250

Berita Terkait

banner 300x250